Alhamdulillah Pengerjaan Wakaf Sumur dan Renovasi RUmah Wakaf Selesai

TERIMA KASIH DARI KAMI

Dari Abi hurairah Rasulullah shalallahu alaihi wasallam bersabda;

عَنْ أبِى هُرَيْرَة (ر) أنَّ رَسُول الله .صَ. قَالَ: إذَا مَاتَ الإنسَانُ انْقَطَعَ عَمَلُهُ إلاَّ مِنْ ثَلاَثٍ:

(صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ اَو عِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ, اَووَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُولَهُ (رواه ابو داود)

“Jika anak Adam meninggal, maka amalnya terputus kecuali dari tiga perkara, sedekah jariyah (wakaf), ilmu yang bermanfaat, dan anak shaleh yang berdoa kepadanya.” (HR Muslim).

Atas Ijin Allah,
Penggalangan donasi Wakaf Sumur dan pemeliharaan Rumah Wakaf Peduli Yatim Dhuafa Bogor dengan akad infaq wakaf terkumpul senilai Rp. 16.650.000 -jazaakumullahu khairan-.

Penggalangan donasi yang hanya 3 hari ini, langsung kami manfaatkan untuk di realisasikan secepatnya,
Alhamdulillah pelaksanaan wakaf sunur dan pemeliharaan rumah wakaf di kerjakan selama 7 hari dari tgl. 10 juli 2017 s.d 15 juli 2017, menghabiskan biaya material Rp.16.850.000 (akan dilampirkan rincian pada laporan bulan juli di akhir bulan nanti).

Amal yang tak terputus, selayaknnya hadist diatas semoga menjadi jariyah bagi kita semua,
Perlu diketahui santri Rumah Peduli Yatim Dhuafa Bogor memiliki 60 santri dan 25 anggota majelis kaum ibu dan 3 santri di asramakan dirumah ini.

*Dimana letak jariyah kita?*

Sangat potensial bagi pendidikan mereka, kalau saja al fatihah mer3ka lancar, tidakkah terbesit setiap 17 rakaat dalam sehari di 5 shalat yg wajib mereka pakai adalah hal yang mengalir kepada diri kita..?

Mereka umumnya usia tk s.d Sd kisaran 5 hingga 11th..
Taruhlah usia mereka diwafatkan seluruhnya 63thn,
Maka kurang lebih 50th kedepan al fatihah yg mereka pakai diwaktu shalat adalah jariyah yg tak terputus bagi antum dan antuna, lima puluh tahun kedepan masyaa Allah….

Itu baru al fatihahnya saja…
Belum ilmu yang mereka dapatkan, akhlak yg mereka amalkan,
Dan mereka pun tentu kelak dewasa punya anak dan mengajarkan kepada anak anak mereka…
Dan bukankah ini jariyah..?

Subhanalllah…..

To Live is To Give

Kami mengucapkan Terima Kasih..
Jazaakumullahu khairan wahai para dermawan.

*Berinfak dalam Wakaf*
Selamanya Berpahala

Foto Peduli Yatim.

 

Foto Peduli Yatim.Foto Peduli Yatim.Foto Peduli Yatim.Foto Peduli Yatim.Foto Peduli Yatim.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *